Sebagai tindak lanjut dari hasil pelatihan & beberapa komunikasi sebelumnya, tim Pakuwojo Mandiri Jaya yang sekaligus sudah dimasukkan ke dalam legal formal nama koperasi untuk wadah bewirausaha & membuka lapangan pekerjaan bagi sedulur-sedulur Purworejo yang berada di cakupan wilayah Jabotabek terus bergerak.
Hari ini Tim-7 yang sebagai otak & penggerak Koperasi juga terus bergerak untuk mematangkan gerak & langkah ke depannya.(01/10/08)
Tim 7 yang terdiri dari Bambang Dwi, Untung Widodo, Jaya Yudantoro, Herman, Bagiyono dll ini semenjak pukul 1 siang sampai 8 malam bertempat di bilangan Jl Juanda 5B, Jakarta Pusat terus rapat & mematangkan program yang berkelanjutan nantinya akan di masukkan di dalam ide & aksi nya di dalam wadah bernama Koperasi Pakuwojo Mandiri Jaya.
Sebagai tambahan, beberapa usaha kecil & menengah dari masing-masing Tim 7 sudah ada yang megawali, seperti usaha kuliner, teralis, transportasi dll.
Pada awal diskusi sedikit melebar, dan sesuai arahan sesepuh Pakuwojo, Jaya Yudantoro lebih baiknya fokus ke langkah awal seperti yang sudah di lakukan di Hotel Onox Bogor, sembari menunggu Surat SK Koperasi jadi, dan juga kantor, tenaga SDM administrasinya dll juga.
Setelah Tim 7 rapat lanjutan Koperasi, Bambang Dwi langsung bergerak ke Kementerian Koperasi & UMKM untuk meminta saran dan supervisi langsung dari Haryanto. Beliau yang langsung memberikan akses, saran & fasilitasi atas kemudahan semuanya ini.
Bapak Haryanto menekankan, beliau akan membantu semaksimal mungkin. Cuma berpesan kepada perwakilan Tim & agar paham dan benar-benar tahu apa itu Koperasi, AD ART, rapat tahunan dll nya.
Dalam rapat tahunan atau apapun yang sudah di sepakati membahas laporan keuangan, rencana bisnis-bisnisnya, pembentukan kepengurusan baru dll nya.
Sudah banyak contoh, bentuk Koperasi dan macam usahanya di Jawa dan sekitarnya. Bagaimana tata kelola & manajemen yang baik bisa membuat anggota koperasi & sekitar sejahtera, masyarakat yang adil dan makmur atau membangun tatatan perekonomian nasional. Bagaimana ini adalah tujuan koperasi itu sendiri.
Dan Koperasi Pakuwojo Mandiri Jaya diharapkan mempelajari ini. Semua seluk beluk, studi kasus masalah-masalah koperasi serta kekuatan tekad & niat yang baik bisa mempersembahkan sesuatu yang berarti buat dan dari Putra-Putri Purworejo yang ada di Jabotabek.
Ini semua sepakat. Saat Bapak Haryanto yang ada di Kedeputian Kemenko Koperasi & UMKM, Herman, Bagiyono & Bambang Dwi serta staf Kemenko meninjau juga beberapa unit kewirasusahaan bidang kuliner dan jasa lainnya yang juga sudah berjalan di lingkungan sekitar Kementerian Koperasi & UMKM di mana program ini juga dalam kontrol & asuhan pihak Kementerian langsung.(ie)
Add Comment